Last Updated on November 16, 2023 by Monika Tanaya
Perusahaan yang sering menjalin kerja sama secara B2B (business to business) pasti tidak akan asing lagi dengan istilah quotation. Namun, ada kalanya Anda tidak memiliki banyak waktu untuk membuat quotation dari nol. Nah, Marketing Online Indonesia kali ini hadir dengan artikel dan juga quotation template gratis untuk Anda!
Jika Anda baru saja memulai bisnis, berikut ini adalah penjelasan seputar quotation yang harus diketahui.
Apa yang Dimaksud dengan Quotation?
Quotation adalah biaya jasa atau harga yang ditetapkan seseorang atau perusahaan untuk memberikan layanan atau menyelesaikan pekerjaan bagi kliennya. Dokumen ini akan selalu dibutuhkan dalam transaksi jual beli sebagai bukti dan panduan bisnis bagi semua pihak yang terlibat. Oleh karena itu, biasanya quotation akan dikirimkan sebelum transaksi terjadi.
Meski tidak mengikat secara hukum, klien yang sudah menyanggupi quotation akan sekaligus menyanggupi untuk membayar harga yang tertera dalam dokumen tersebut.
Fungsi Quotation bagi Perusahaan
- Quotation menjadi bukti kesepakatan harga atau biaya layanan yang disetujui pihak penjual dan pembeli.
- Quotation membantu perusahaan dalam mengontrol transaksi uang masuk dan keluar.
- Lewat quotation, perusahaan dapat memberi tahu tentang tanggal jatuh tempo pembayaran kepada klien atau pembeli.
2 Jenis Quotation
- Vendor’s Quotation: daftar penawaran dari perusahaan kepada vendor (B2B).
- Customer’s Quotation: daftar penawaran dari perusahaan kepada konsumen (B2C).
Perbedaan Quotation dan Invoice
Quotation merupakan penawaran dari perusahaan (pihak penjual) kepada pembeli sebelum transaksi dilakukan. Sementara itu, invoice merupakan penagihan biaya dari pihak perusahaan atas pekerjaan yang diselesaikannya.
14 Hal yang Terdapat dalam Quotation
Umumnya, berikut ini adalah unsur-unsur penting yang harus disertakan saat membuat quotation:
- Logo Perusahaan
- Nama perusahaan atau individu (sebagai penjual)
- Nomor data quotation (tentatif)
- Tanggal saat quotation diterbitkan
- Alamat perusahaan
- Nama klien atau perusahaan lain (sebagai pembeli)
- Alamat klien
- Batas waktu berlakunya quotation
- Nama produk atau jasa
- Daftar harga produk atau jasa
- Jumlah produk atau jasa yang dipesan
- Total harga produk atau jasa
- Syarat dan ketentuan pembayaran
- Kolom tanda tangan beserta nama terang dari masing-masing perwakilan
Quotation Template Gratis dari Marketing Online Indonesia
Kami tahu bahwa Anda disibukkan oleh rencana bisnis, produk, atau layanan perusahaan Anda. Maka dari itu, Marketing Online Indonesia menyediakan template Quotation gratis dan siap pakai untuk Anda:
Semoga artikel ini bermanfaat dan selamat membuat quotation untuk perusahaan Anda dari template gratis yang kami sediakan.
TERIMA KASIH ATAS DUKUNGAN ANDA! 🙏 Saya sangat senang bisa menyempatkan waktu di tengah kesibukan yang padat untuk membuat tutorial dan konten tentang digital marketing dan SEO—waktu yang sejujurnya sangat sulit saya temukan.
Membuat konten seperti ini seringkali tidak memungkinkan saya untuk menautkan ke afiliasi atau memonetisasinya jadi akan sangat berarti bagi saya dan Tim jika Anda bisa meninggalkan komentar di postingan saya sebagai respon terhadap artikel ini.
Alternatif lainnya, Anda dapat memberikan review bintang lima ⭐⭐⭐⭐⭐ untuk halaman Google Bisnisku Marketing Online Indonesia.
Sekali lagi, terima kasih banyak atas dukungannya, dan saya berharap semua bisnis yang Anda jalankan saat ini berjalan dengan baik dan dalam penyertaan yang Maha Kuasa. Salam sukses untuk Anda semua!